BITUNG, sulutberita.com - Wujud nyata bentuk kepedulian dan misi kemanusiaan dari tim Rio and Friends dalam membantu para korban bencana alam banjir bandang dan longsor di sejumlah lokasi di Kabupaten Minahasa Utara (Minut) dan Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), telah menyerahkan sejumlah bantuan berupa bahan makanan instan berupa mie, telur, minuman serta handuk.
"Ini sebagai bentuk kepedulian kita bersama dalam membantu saudara-saudara kita yang sedang mengalami musibah banjir. Mudah-mudahan ini bisa membantu dan bermanfaat," ujar Rio Dondokambey.
Diketahui sebelumnya dalam pendistribusian bantuan di Kota Bitung, oleh Rio and Friends yang tergolong para anak muda itu menuju ke Pulau Lembeh menggunakan kapal penyebrangan.
Atas aksi tersebut pun mendapat respon positif dari Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri yang sangat berterima Kasih kepada para anak muda Rio and Friends karena memiliki rasa kepedulian yang tinggi untuk saling membantu masyarakat yang terdampak bencana alam.
“Bung Rio Dondokambey yang cepat tanggap. Sosok calon legislatif yang secara nyata telah memberi bantuan untuk kami masyarakat Kota Bitung," ungkap Maurits yang secara pribadi maupun pemerintah Bitung mengapresiasikan serta berterima kasih kepada Rio Dondokambey yang telah berpartisipasi untuk mayarakat Kota Bitung. (*/mild)
Post A Comment:
0 comments: